24 C
en

BBWS Cisadane -ciliwung bersama Ketua Pospera Leuwiliang Cek Lokasi Irigasi P3A di Purasari

BOGOR   |  BIN.Net  - Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Cisadane -Ciliwung bersama Ketua Pospera Leuwiliang Dian Pribadi melakukan pengecekan lokasi irigasi P3A Diwilayah Purasari, untuk memastikan pembangunan berjalan lancar dan sesuai rencana.

BBWS bersama Ketua Pospera melakukan pengecekan langsung ke lokasi irigasi P3A untuk memantau progres pembangunan dan memastikan bahwa proyek berjalan dengan baik dan sesuai rencana.

Selain itu, program ini merupakan bagian dari upaya mewujudkan swasembada dan ketahanan pangan desa serta nasional menuju Indonesia Emas 2045.

Ketua Pospera Leuwiliang, Dian Pribadi memastikan bahwa pembangunan irigasi P3A dilakukan dengan kualitas yang tinggi dan sesuai standar, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Dian Pribadi, berkomitmen untuk terus memantau dan memastikan bahwa pembangunan irigasi P3A dapat selesai tepat waktu dan memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat.

Semoga aspirasi yang diberikan oleh Bapak Adian Napitupulu bersama Doni Maradona Hutabarat ini bermanfaat bagi para petani,"kata Dian Pribadi Kepada Barometer Indonesia News. Kamis (16/10/2025)

Pada kesempatan itu, Dian berharap kepada masyarakat terkhususnya para petani agar bisa merawat dan menjaga apa yang sudah dibangun agar bisa terus di rasakan manfaatnya.

"Proyek irigasi ini diharapkan dapat meningkatkan produktivitas pertanian dan kesejahteraan bagi masyarakat sekitar Khususnya yang ada di wilayah Purasari," pungakasnya


Laporan   :  Adhie


Older Posts
Newer Posts
Barometer Indonesia News
Barometer Indonesia News PT.BAROMETER MEDIA TAMA

Post a Comment

Advertisment
- Advertisement -