News
Sosial
Peresmian Dapur MBG di Desa Leuwiliang Berlangsung Khidmat
BOGOR | BIN.Net - Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) meresmikan Dapur Makanan Bergizi Gratis (MBG) Yayasan Boga Bina Indonesia Muda. Pada hari Jumat (31/10/2025).
Peresmian yang berlangsung khidmat ini, berlokasi di Kampung Moyan RT.01/07 Desa Leuwiliang Kecamatan Leuwiliang Kabupaten Bogor Jawa Barat.
Dalam sambutannya, PLT Camat Leuwiliang Ucu Sunarya menyampaikan harapannya agar Dapur Makan Bergizi Gratis dapat menjadi salah satu solusi dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Kecamatan Leuwiliang.
"Kami berharap program ini dapat membantu meningkatkan prestasi akademik siswa dan menjadi contoh bagi daerah lain," ujar PLT Camat Leuwiliang Ucu Sunarya.
Peresmian Dapur MBG ini, memiliki makna penting menjadi bagian dari upaya bersama untuk mendukung program prioritas Presiden Republik Indonesia dalam penyediaan makan bergizi gratis bagi anak sekolah
Selain itu, meningkatkan kualitas gizi dan kesehatan serta mendukung pendidikan anak sekolah agar lebih konsentrasi belajar.
Momentum puncak acara ditandai dengan pemotongan tumpeng secara simbolis sebagai tanda resmi dibukanya Dapur SPPG MBG Kecamatan Leuwiliang.
Turut hadir dalam peresmian ini, PLT Camat Leuwiliang Ucu Sunarya, Danramil Kapten Arm. Abdul Halim, Kapolsek Leuwiliang diwakili Brigadir Taupik Septian, Kepala Puskesmas Leuwiliang dr.James, Babinsa Desa Leuwiliang Peltu M Nasrul, Kepala Desa Leuwiliang H.Iman Nuraiman, Ketua SPPG Rani Sylviani, Tokoh Masyarakat, RT dan RW.
Dengan demikian Program MBG ini, diharapkan dapat merasakan manfaatnya dan meningkatkan kualitas hidup mereka. Acara ditutup dengan ramah tamah, menciptakan suasana keakraban.
Laporan : Dhie
Via
News

Post a Comment