Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Jum'at Berkah, Polres Pekalongan Salurkan Bantuan Sosial

Monday 31 October 2022 | 14:18 WIB Last Updated 2022-10-31T07:18:11Z
PEKLAONGAN, BIN.Net | | Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, Polres Pekalongan dengan program Jum'at Berkahnya melaksanakan penyaluran bantuan sosial.

Kali ini, bantuan sosial disalurkan ke pondok pesantren Hasbullah yang berlokasi di Kecamatan Karanganyar, Jum'at (28/10).

Kabag SDM Kompol Guntur Tri Harjani, S.H yang memimpin giat baksos menyampaikan bahwa kegiatan penyaluran bansos ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Polri khususnya Polres Pekalongan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan ataupun yang kurang mampu.

“Polri peduli kepada masyarakat kurang mampu maupun yang membutuhkan,” ujarnya.

Kompol Guntur menyampaikan bahwa bantuan yang diberikan tersebut berupa sembako.

“Penyaluran bansos ini rutin kita lakukan tiap hari Jum’at, jadi sesuai dengan nama programnya Jum’at Berkah,” tambahnya. 

Lebih lanjut, Kabag SDM menuturkan bahwa Polri berusaha hadir di tengah masyarakat dalam kegiatan apapun.

Dengan tersalurkannya bantuan tersebut, diharapkan bisa bermanfaat dan membantu meringankan beban warga.

Sementara bapak Slamet yang mewakili pengurus pondok menyampaikan ucapan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan oleh Polres Pekalongan.

“Terima kasih kami sampaikan kepada Polres Pekalongan yang telah memberikan bantuan sosial ini, semoga kebaikan yang telah dilakukan hari ini akan menjadi amal ibadah untuk kita semua baik di dunia maupun akhirat,” ucapnya.

Dhodi R/Humas Polres
close