Notification

×

Iklan

Iklan

*Kampung Babakan Panjang RW 04 Desa Purasari Membagi Bagikan Takjil Dari Warga Untuk Warga*

Wednesday 20 May 2020 | 03:52 WIB Last Updated 2020-05-19T20:52:33Z
*LEUWILIANG, BIN.NET* - Warga Kampung Babakan Panjang RW04  membagikan takjil untuk berbuka puasa kepada para pengendara motor, mobil maupun pejalan kaki yang melintasi jalan Desa Purasari, Kecamatan Leuwiliang, Kabupaten Bogor.

Pembagian takjil pun di lakukan oleh para Pemuda Pemudi dan warga kampung Babakan Panjang RW 04 mulai dari sore pukul 16:00. Selasa (19/05/2020).

Ada pun tujuan dilaksanakan pembagian takjil ini adalah sebagai salah satu bentuk wujud peduli warga Babakan Panjang di tengah pandemi covid -19 di Bulan suci Ramadan.

warga serta para tokoh masyarakat kampung Babakan  panjang RW 04  menyampaikan "dalam kesempatan ini di bulan Ramdhan bulan yang penuh suci ini, kami ingin berbagi kebahagiaan kepada sesama Meski saat ini negara kita (Indonesia) dilanda musibah  Covid-19, kita tidak boleh berputus asa, kita harus yakin semua ini bisa kita lewati" Tungkas warga.

Mudah-mudahan saja dengan adanya kegiatan sosial dengan MOTTO (dari warga untuk warga) seperti ini dapat membantu pengguna kendaraan yang tidak sempat untuk berbuka puasa karna masih menempuh perjalanan.

Ketika *Awak Media BIN.NET* menemui Asep Sopian selaku Ketua RW 04 menyampaikan "harapan saya semoga warga kami khususnya kampung Babakan panjang RW 04 bisa lebih kompak lagi dalam segi apapun. Dengan adanya kegiatan sosial seperti  ini berharap dengan izin Allah semoga  menjadi ladang ibadah, dan bisa seterusnya di jalankan dengan baik oleh setiap RT" Harapnya.

Bapak. Agus Soleh Lukman pun selaku Kepala Desa menyampaikan "banyak terima kasih kepada warga kampung Babakan Panjang atas kepedulianya terhadap sesama, semoga segala bentuk kebaikan dan kepedulian kepada sesama ini yang dilakukan warga Babakan panjang semoga menjadi ladang amal dan dibalas oleh Allah SAW" ungkapnya.

Pewarta: (Adi & Suhadi mulyadi)
Editor: (Andra).
close