Notification

×

Iklan

iklan

Gedung Balai Kemasyarakatan Desa Purasari Sah Diresmikan, Begini Kata Ketua Paguyubang Kadus

Saturday 27 April 2024 | 18:17 WIB Last Updated 2024-04-27T11:21:00Z
Gedung Balai Kemasyarakatan Desa Purasari 

BOGOR   |  BIN.Net  -  Gedung Balai Kemasyarakatan Desa Purasari dibuka serta diresmikan W R Pelitawan Camat Leuwiliang, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat.

W.R Pelitawan didampingi Agus Soleh Lukman Kepala Desa (Kades) Purasari, melakukan gunting pita, sebagai tanda nyata Gedung bersama yang disaksikan tokoh agama dan masyarakat. Sabtu 27 April 2024

Ketua Paguyuban Kadus Purasari, Bedih mengatakan, tujuan diadakanya tasyakauran dan do'a bersama di balai kemasyarakatan desa purasari yang di ikuti oleh berbagai elemen masyarakat. Disini kita melakukan tahlil dan do'a bersama untuk para pahlawan dan pendiri desa purasari terdahulu. 

"Agar kita semua tidak lupa bahwa berdirinya desa purasari itu bukan Bimsalabim abrakadabra. Tapi disini ada perjuangan dan pengorbanan, harta tenaga pikiran bahkan nyawa sekalipun mereka pertaruhkan demi pembangunan desa dan jalan jalan raya di desa purasari yang kita nikmati saat ini," ungkapnya.

Lebih lanjut, Bedih,  mereka semua adalah perintis. Namun kita disini hanya pewaris, mereka berjuang tanpa mengharapkan imbalan ataupun insentif, Tapi perjuangan dan pengorbanan mereka luar biasa

"Semoga  pengorbanan dan perjuangan mereka diterima di hadapan Alloh SWT," imbuhnya 

Dilain sisi, Bedih pun mengajak masyarakat untuk mejaga dan mensyukuri apa yang sudah di wariskan para pahlawan dulu.

"Maka dari itu, kita sekarang ini sudah sepatutnya untuk mensyukuri, merawat, dan meneruskan perjuangan mereka dalam membangun desa purasari," pungkasnya.
close