24 C
en

Anggota Koramil 0621-16/Leuwiliang Melaksanakan Komsos bersama Masyarakat

BOGOR   ||  BIN.Net  - Anggota Koramil 0621-16/Leuwiliang Kodim Kabupaten Bogor melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) untuk memperkuat hubungan dengan masyarakat di wilayah binaan. Rabu (07/1/2026).

Anggota Koramil Leuwiliang yang bertugas sebagai Babinsa Desa Sibanteng Kecamatan Leuwisadeng Kopka Yadi berinteraksi dengan warga, mendengarkan aspirasi, dan memberikan himbauan terkait keamanan.

Kegiatan ini bertujuan meningkatkan keharmonisan dan kerja sama antara TNI dan masyarakat.  Warga menyambut baik kegiatan komsos dan berharap terus berlanjut.

Komsos selain metode memperat hubungan dengan seluruh komponen masyarakat juga bertujuan untuk saling bertukar informasi dan juga menyampaikan Informasi terbaru serta Kesulitan atau kendala yang timbul ditengah-tengah warga binaan 

Kopka Yadi mengatakan kegiatan komunikasi sosial bersama warga binaan seperti ini secara rutin dilakukan karena sudah menjadi tugas pokok sebagai Babinsa.

"Kegiatan ini juga merupakan ajang untuk bersilaturahmi dengan warga binaan, agar selalu terjalin kebersamaan, serta untuk mengetahui permasalahan yang sedang dihadapi warga binaan" ujarnya.

Pada kesempatan ini, Babinsa juga menghimbau kepada masyarakat seperti Jaga Kekompakan Kebersamaan dan Keakraban antar sesama warga juga dengan Babinsa.

"Kegiatan ini juga mencerminkan Kemanunggalan TNI dan Rakyat, khususnya Babinsa kepada masyarakat wilayah binaannya, yang bertujuan untuk mempererat hubungan kekeluargaan antara Babinsa dengan masyarakat,” pungkasnya.


Older Posts
Newer Posts
Barometer Indonesia News
Barometer Indonesia News PT.BAROMETER MEDIA TAMA

Post a Comment

Advertisment
- Advertisement -