Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Pemko dan IPB Teken MoU Kelurahan Presisi

Saturday 15 October 2022 | 17:53 WIB Last Updated 2022-10-15T10:53:11Z
PEKANBARU, BIN.Net | | Pemko Pekanbaru dan Institut Pertanian Bogor (IPB) menandatangani nota kesepahaman (MoU) terkait Kelurahan Presisi. Dengan MoU ini, pihak IPB akan melakukan pendataan warga yang berhak mendapatkan bantuan sosial (bansos). 

Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Muflihun di ruang Multimedia Mal Pelayanan Publik (MPP), Jumat (14/10/2022), mengatakan, data presisi Kelurahan bekerja sama dengan Institut Pertanian Bogor. Agar data warga Pekanbaru ini valid. 

"Hari ini, warga masih ada yang mengeluh karena tak mendapat bantuan dari pemerintah. Karena, bantuan itu salah sasaran," ujarnya. 

Dengan kerja sama ini, data yang dimiliki Pemko Pekanbaru betul-betul yang akurat berdasarkan nama, alamat, dan koordinat rumah. Sehingga, jumlah orang yang layak menerima bantuan dan kategorinya bisa diketahui. 

Laporan : Rian
close