Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

BNN Kab. Bangka Beri Penghargaan Kepada Pendukung Program P4GN

Tuesday 5 July 2022 | 21:11 WIB Last Updated 2022-07-05T14:11:36Z
SUNGAI LIAT, BIN.NET || Puncak peringatan HANI 2022 BNNK Bangka mengadakan acara Pagelaran Seni pada hari Selasa, tanggal 5 Juli 2022 yang berlokasi di Novilla Boutique Resort Sungailiat. Peringatan HANI (Hari Anti Narkotika Internasional) tahun 2022 ini dengan tema : KERJA CEPAT, KERJA HEBAT BERANTAS NARKOBA DI INDONESIA.

Acara dihadiri undangan dari berbagai elemen pemerintahan dan masyarakat serta perwakilan masing-masing undangan yang berhalangan hadir. Diantaranya yang hadir tampak Wakil Bupati Bangka Syahbudin, S.IP., M.Tr.IP. Kepala Diskominfotik Kabupaten Bangka Boy Yandra  SKM, MPH. Danramil Sungailiat, Kepala BNNK Bangka Peni Januarti, SE. Ormas dan LSM diantaranya perwakilan LSM Komando Pejuang Merah Putih (KPMP).

Acara diisi dengan sambutan dari Wakil Bupati Bangka Syahbudin, S.IP., M.Tr.IP dan 
Kepala BNNK Bangka Peni Januarti, SE. Kemudian dilanjutkan dengan rangkaian berbagai penampilan kesenian dan dilanjutkan dengan memberikan penghargaan kepada pihak-pihak yang sudah mendukung Program P4GN (Pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika) yang sudah berperan aktif utamanya secara mandiri dalam melakukan program baik edukasi, informasi dan sebagainya.

Penerima piagam penghargaan diantaranya: Diskominfotik Kabupaten Bangka, Kasat Narkoba Polres Bangka, Yayasan Pendaki Sehati, Perwakilan Desa Jurung Bersinar (Bersih Dari Narkoba), Media BN Radio, salah satu perusahaan jamu, dan salah satu pemilik usaha pangkas rambut yang sudah memberikan kontribusinya dalam mendukung program P4GN.

Media ini meminta tanggapan dari salah satu penerima piagam penghargaan yaitu Kepala Diskominfotik Kabupaten Bangka Boy Yandra SKM, MPH . "Penghargaan yang diberikan BNNK Bangka kepada Diskominfotik merupakan wujud nyata yang mana selama ini kita bermitra dan melakukan kerjasama saling memberikan informasi. Saling membantu dalam penyampaian informasi di lapangan baik itu melalui media maupun web".

Boy sangat bersyukur dan berharap semoga dengan menyebarkan informasi Program P4GN bisa mengurangi angka korban narkotika yang ada di Pulau Bangka ini.

"Alhamdulillah mudah-mudahan ke depan akan lebih kita tingkatkan kerjasama antara Diskominfotik Bangka dengan BNNK Bangka. Untuk penanganan daripada kasus narkoba untuk ke depannya semakin kecil dikarenakan semakin banyak memberikan informasi mudah-mudahan para orang tua dan masyarakat bisa berkolaborasi dalam penanganan untuk menghindari peredaran daripada narkoba. Mudah-mudahan di Bangka bisa ditekan sekecil mungkin jumlah pengguna narkoba baik itu di kalangan remaja maupun anak-anak". Pungkasnya. (bayu)
close