Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

*Ibu Mentri Kunjungi Gerai Bunda Sugi (GBS) Di Simpangan Cikarang Bekasi*

Wednesday 21 October 2020 | 14:35 WIB Last Updated 2020-10-21T07:35:20Z
BEKASI, BIN.NET - Luar biasa gebrakan dari Ketua GBS (Gerai Bunda Sugi) yang 
mengahadirkan dua Kementrian yaitu; Kementrian Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan anak, Ibu Mentri I Gusti Ayu Bintang Darmawati, dan Kementrian Koperasi dan UMKN Republik Indonesia, Prof Rully Indrawan MSi hadir ditengah tengah Pelaku UMKM yang tergabung di GBS ( Gerai Bunda Sugi) Yang beralamat di jl.Dr.Ciptio Mangunkusumo Ruko Plaza Lodium Blok C3/23 Simpangan, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi. 

Sri Sugiarti SE S.ip Ketua Alisa Khadijah ICMI Kabupaten Bekasi  yang menjadi pengawas di koperasi konsumen Alisah Khadijah menyampaikan ke awak media bahwa, hari Selasa  ini tgl 20 Oktober 2020 adalah hari yang sangat bersejarah  buat saya bisa di kunjungi dua Kementrian  langsung, bersama Mentri Ibu Bintang dan Sesmen Kementrian Koperasi UKM RI, ucap Sri Sugarti yang akrab di sapa bunda Sugi.

Bunda Sugi menambahkan, bukan hanya sekedar berkunjung ke UMKM GBS ini tetapi dua Kementrian ini bersinergi untuk menyelenggarakan event FGD penguatan kewirausahaan bagi kelompok strategis perempuan.

"Saya sangat berterimakasih sekali kepada Ibu Mentri dan bapak Sesmen Koperasi di tengah kesibukan Beliau, disela sela kegiatan Ibu Mentri Peranan Wanita dan Sesmen Koprasi dan UKN RI dapat berkunjung ke anggota Koprasi Alisa Khadijah yang aktif di bank sampah," Imbuhnya.

"Aprisiasi sambutan Ibu Mentri dan pak Sesmen ke bank sampah yang dipelopori oleh Ibu Nurmaria Putri sebagai anggota Koprasi Alisa Khadijah serta Ketua Ranting Alisa Khadijah ICMI Kabupaten Bekasi sangat bangga sekali, melihat ibu ibu yg sedang  menimbang sampah perumahan yang disetorkan ke bank sampah, Dan  akan dijadikan produk pruduk yang mempunyai nilai jual, hasilnya disetorkan ke GBS," Beber Sri Sugiarti.

Selain bangga Ibu mentri dan pak Sesmen juga banyak memberikan masukan mengenai proses pemanfaatan limbah termasuk administrasinya.
Kami sangat bangga atas kunjungan kedua Kementrian di lapak kami sebagai motivasi kami bahwa kami dapat perhatian khusus daru pemerintah, tutur Bunda Sugi.

Setelah berkunjung ke Koprasi Khadijah Ibu Mentri Peranan Wanita , Ibu Bintang  dan Sesmen Koperasi UKM RI, meninjau ke Ibu Rina Herlina Pelaku UKM yaitu NENG PAWON yang memproduksi snack oleh oleh khas Bekasi yaitu Stick jengkol, akar kelapa kentang mustofa dan lain lain, yang saat ini sudah mampu memproduksi 24 jenis produk.

Rombongan Ibu Menteri dan Sesmen tiba pukul 12.00 Wib langsung kelokasi GBS. Dengan ramah tamah sambil makan siang yang disiapkan oleh team UKM yang tergabung di GBS yaitu,

"rendang jengkol..ayam bekakak bersama urap,soto betawi asinan betawi. Kami juga menghadirkan seledang mayang dan minuman birpletok kalo liat Ibu Mentri dan pak Sesmen merasakan kenikmatannya dengan nambahnya beliau hehe..malah berucap nanti kita pesen buat diacara Kementrian", ucap Bu Menteri.

Dalam sambutannya Sesmen Koperasi dan UKM mengatakan "bahwa PNM bisa memberikan solusi dan dengan waktu bersamaan  dan akan mensuport para UMKM dengan program program yang ada," Ujar Sesmen Kop dan UKM RI.

Menteri Bintang melalu PNM memberikan simbolis banpres terhadap 3 pelaku UKM  di acara  tersebut.

Pewarta : Ade.S
Copyright Barometer Indonesia News.net
close