24 C
en

Seorang Pemuda (20) di Pabangbon ditmukan Meningal Dunia


BOGOR  | BIN.Net - Warga Desa Pabangbon, Kecamatan Leuwiliang, Kabupaten Bogor, digegerkan dengan peristiwa meninggalnya seorang pemuda pada Sabtu malam, 24 Januari 2026.

Korban diketahui berinisial D.D.G. (20), warga setempat, yang ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa di kediamannya sekitar pukul 18.45 WIB. 

Informasi awal terkait kejadian tersebut pertama kali diterima oleh aparat kewilayahan dari Ketua RW setempat sekitar pukul 19.30 WIB.

Berdasarkan keterangan yang berhasil dihimpun dari pihak keluarga, korban dikenal sebagai sosok yang pendiam dan tidak menunjukkan tanda-tanda mencurigakan sebelum kejadian. 

Sang ibu korban mengaku tidak memiliki firasat apa pun sebelumnya.

“Saya sendiri tidak mendapatkan firasat apa-apa sebelum peristiwa ini. Tidak ada masalah apa-apa,” ujar ibu korban yang enggan disebutkan namanya.

Sementara itu, Ketua RW 02 Desa Pabangbon, Andi, membenarkan adanya peristiwa tersebut. Ia mengatakan bahwa setelah mengetahui kejadian itu, warga segera melaporkannya kepada pihak berwenang agar dapat dilakukan penanganan lebih lanjut sesuai prosedur.

“Begitu mendapat informasi dari warga, kami langsung melaporkannya ke pihak terkait untuk ditindaklanjuti,” kata Andi.

Pihak berwenang langsung melakukan penanganan lebih lanjut terkait peristiwa tersebut. Warga sekitar diimbau untuk tetap tenang dan tidak berspekulasi sebelum ada keterangan resmi dari pihak berwenang.

Editor  :  Redaksi 
Older Posts
Newer Posts
Barometer Indonesia News
Barometer Indonesia News PT.BAROMETER MEDIA TAMA

Post a Comment

Advertisment
- Advertisement -