Polri
Sosial
Ipda Purnomo dan CEO PT Sining Nusantara Raya, Bersinergi Mendukung Guru Honorer di Lamongan dengan Bantuan Modal Usaha
LAMONGAN | BIN.Net – Bentuk kepedulian terhadap dunia pendidikan kembali ditunjukkan oleh Ipda Purnomo, kali ini menggandeng CEO PT Sining Nusantara Raya, M Lutfi Ludianto untuk memberikan bantuan modal usaha kepada Bapak Agus, seorang guru honorer, dan istrinya yang juga berprofesi sebagai guru honorer.
Pasangan guru yang berdedikasi ini, setelah menjalankan tugas mulia mendidik generasi penerus bangsa, secara bergantian meluangkan waktu untuk menjaga usaha sampingan mereka, yaitu berjualan pentol kabul yang berlokasi strategis di depan sekolah MI Al-Mukhlisin, Banjarmadu, Karanggeneng.
Agus dan istrinya telah lama mengabdikan diri sebagai tenaga pengajar honorer. Dengan semangat pantang menyerah, mereka berupaya mencari tambahan penghasilan untuk memenuhi kebutuhan keluarga melalui usaha penjualan pentol kabul. Keterbatasan sumber daya tidak menyurutkan semangat mereka untuk terus memberikan yang terbaik bagi para siswa dan keluarga.
Ipda Purnomo, yang secara langsung menyaksikan kegigihan dan dedikasi pasangan guru tersebut, tergerak untuk memberikan dukungan nyata.
Beliau kemudian berinisiatif menggandeng M Lutfi, CEO PT Sining Nusantara Raya, yang dikenal memiliki komitmen tinggi terhadap pemberdayaan masyarakat, untuk bersama-sama memberikan bantuan modal usaha.
"Kami sangat terinspirasi oleh semangat Bapak Agus dan Ibu dalam menjalankan peran sebagai pendidik sekaligus pelaku usaha. Kami berharap, bantuan modal ini dapat menjadi stimulus bagi perkembangan usaha mereka, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan keluarga," ujar Ipda Purnomo dengan penuh harap.
M.Lutfi Ludianto menambahkan, "PT Sining Nusantara Raya memiliki visi untuk turut berkontribusi dalam peningkatan kualitas hidup masyarakat.
" Kami percaya, dukungan terhadap sektor pendidikan, termasuk para guru honorer yang berjuang tanpa lelah, merupakan investasi penting bagi masa depan bangsa." tegas Lutfi.
Bantuan modal yang diberikan diharapkan dapat dimanfaatkan oleh Agus dan istrinya untuk mengembangkan usaha pentol kabul mereka, mulai dari peningkatan kualitas produk, penambahan variasi menu, hingga perluasan jangkauan pemasaran.
Lebih dari sekadar bantuan materi, inisiatif ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi para guru honorer lainnya untuk terus berinovasi dan berkreasi dalam mencari peluang penghasilan tambahan, serta memotivasi berbagai pihak untuk turut peduli dan berkontribusi dalam memajukan dunia pendidikan di Indonesia.
Laporan : Bed
Via
Polri

Post a Comment