Pemerintah
Kades Gunung Malang Siap Menangkan dan Wujudkan Kampung Ramah Lingkungan.
BOGOR | BIN.Net - Kepala Desa Gunung Malang dan ketua KWT Desa Gunung Malang Kecamatan Tenjolaya, Kabupaten Bogor. Menyambut baik program Kampung Ramah Lingkungan (KRL).
Kampung Ramah Lingkungan merupakan program pemerintah pusat dan pemerintah daerah kabupaten Bogor melalui Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bogor. Kamis(12/09/2024).
"Kami sangat menyambut baik program ini, pada hari ini saya beserta warga masyarakat dan kelompok tani wanita kedatangan tim verifikasi dari dinas lingkungan hidup kabupaten Bogor," ungkap Iding Sumardi, Kepala Desa Gunung Malang.
Iding Sumardi mengatakan, harapan yang ingin kami capai adalah tumbuh kesadaran masyarakat yang peduli dan sadar lingkungan,
"Selain itu, terjalin sinergi dan kolaborasi antar masyarakat dalam mengelola lingkungan dengan KRL ini banyak manfaat yakni mitigasi, adaptasi dan peran serta masyarakat,” kata Iding Sumardi
Martin, Ketua kordinator Kelompok wanita tani sekaligus ketua KRL RW 03 desa gunung malang menuturkan, alhamdulilah pada hari kami kedatangan tim dari dinas lingkungan hidup, untuk memverifikasi program KRL yang telah dicanangkan wilayahnya sebagai Kampung Ramah Lingkungan (KRL). Program yang dimulai pada tahun 2024.
"Ini diharapkan membuat masyarakat semakin sadar untuk menjaga kelestarian lingkungan dan meminimalisir dampak pencemaran terhadap lingkungan, setidaknya di lingkungan pemukiman terdekat," ujar Martin.
Semoga dengan adanya program KRL ini, masyarakat desa rt.01/rw.03 kampung Tegal langkap umumnya Warga Desa Gunung malang.
"Kami lebih baik lagi dalam menjaga kebersihan lingkungan sekaligus juga keamanan lingkungan. Ini sejalan dengan visi kami, yaitu menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, bersih, dan sehat,”pungkasnya (**)
VIA
Pemerintah
Post a Comment