Notification

×

Iklan

Iklan

Bupati Lahat Gelar Silaturahmi Dengan Awak Media

Thursday 3 November 2022 | 14:06 WIB Last Updated 2022-11-03T07:06:16Z
LAHAT, BIN.Net | | Pemberitaan yang selaras dan seimbang serta mempunyai nilai positif diharapkan dapat menarik investasi masuk ke Kabupaten Lahat, Hal tersebut disampaikan Bupati Lahat Cik Ujang SH, pada saat silaturahmi bersama wartawan di Pedopoan Rumah Dinas Bupati. Rabu ( 2/11/2022 )

Selain itu juga dengan adanya silaturahmi ini akan mempererat hubungan antar Pemerintah Daerah dan wartawan. Wartawan sebagai penyambung lidah antara masyarakat dan pemerintah diharapkan dapat memberikan pemberitaan yang positif, yang nantinya berdampak pada peningkatan perekonomian masyarakat.

“ Saya sangat berharap agar rekan-rekan media dapat memberikan informasi yang benar-benar valid dan benar, jika saya dalam memimpin Kabupaten Lahat ini terasa kurang, mari sama-sama kita benahi, saya suka jika ada yang mengkritisi kinerja saya, silahkan ungkapkan dan saya selalu siap untuk menerima kritik dan saran tentunya kritik yang membangun,”ujarnya.

Pernyataan ini disampaikan dalam acara silaturahmi Bupati Lahat dengan Wartawan Media Cetak dan Elektronik Kabupaten Lahat.

" Kegiatan silaturahmi ini akan kita adakan pertiga bulan, agar kawan kawan media dapat menyampaikan secara langsung apa pun temuan dilapangan kepada saya, dan mungkin ada usulan usulan untuk kedepannya supaya kabupaten Lahat maju dan dapat membangun kabupaten Lahat lebih baik lagi." Sambung Bupati Lahat

Sementara itu Kadis Kominfo Rudi Darma berharap sinergitas dan kerjasama ini dapat lebih baik dan lebih efektif untuk mendukung program penyebarluasan informasi pembangunan daerah.

“Kita semua berharap dengan silaturahmi dan komunikasi kita bisa saling bekerjasama antara pemda dan wartawan." Ucap Rudi 

Acara yang diadakan dengan sederhana namun penuh keakraban ini dihadiri juga oleh Wakil Bupati Lahat, H. Haryanto, SE,MM, Kadis Kominfo Kabupaten Lahat Rudi Darma Setiawan, SE. M.Si, Kepala Bapenda Lahat Subranudin, SE,MM, Kepala BPKAD Lahat, M Ghufran D. SE, MM, Plt. Kasat Pol-PP, Linmas dan Damkar Kabupaten Lahat Herry Kurniawan, AP, M.Si, Kabag Protokol Setda Lahat Abdul Rauf S.Stp MsI.Kabag Umum Saidina Amin, SE Ketua dan Pengurus Organisasi Pers dan Wartawan se Kabupaten Lahat. Dalam acara yang dimoderatori oleh Kadis Kominfo Kabupaten Lahat ini selain menyimak arahan Bupati Lahat, juga diadakan sesion tanya jawab.

Laporan : Nita
close