Notification

×

Iklan

Iklan

Suasana Haru Dalam Acara Pelepasan Siswa/i SDN Purasari 01

Saturday 25 June 2022 | 12:47 WIB Last Updated 2022-06-25T05:47:03Z
BOGOR, BIN.Net | | Acara pelepasan dan kenaikan kelas Siswa/siswi SDN Purasari O1 yang bertempat di gedung SDN Purasari 01, Desa Purasari, Kecamatan Leuwiliang, Kabupaten Bogor, pada hari Sabtu tanggal ( 25/06/2022), yang dihadiri Kepsek Ende, S. A.g, MM, Ketua RT 01 dan RW, Tokoh Masyarakat, dan Orang Tua Wali Murid.

Adapun, murid kelas 6 yang sudah menyelesaikan pendidikan selama 6 tahun ini ada sebanyak 32 siswa yang nantinya akan terus melanjutkan sekolah yang mereka inginkan. Pantauan awak media di lokasi, terlihat wali murid yang hadir tak kuasa menahan air mata, saat mendengarkan anak-anak mereka menyanyikan lagu tersebut, sebagai ucapan rasa terima kasih yang dalam dari para siswa yang telah dididik dengan penuh kasih sayang selama 6 tahun di SDN Purasari 01.

Ditengah kesibukan acara tersebut, Ende S.A.g, M.M (Kepsek) menjelaskan "Acara kenaikan kelas 1-5 dan perpisahan kelas 6 SDN Purasari 01. Untuk saat ini setelah 3 tahun semenjak covid-19 baru kali ini melaksanakan kembali acara seperti ini. Untuk kendala sendiri alhamdulillah tidak ada dan berjalan lancar. Untuk bencana sendiri tidak ada pengaruh sama sekali karena jaraknya memang cukup jauh dari kejadian bencana. 

"Untuk siswa-siswi sendiri tidak ada yang berada di dekat kejadian bencana, paling jaraknya dari sini 1km saja. Karena kebanyakan dari kawasan didekat sini saja" Jels Ende S.A.g, M.M (Kepsek)

Harapan untuk siswa-siswi, sambung Ende S. A.g, M.M "Melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi" Tuturnya.

Masih kata Ende S. A.g, M.M "Dan harapan untuk sekolah sendiri, masalah pembangunan. Karena kondisi bangunannya masih kurang, mulai dari toilet. Karena memang hanya ada toilet sederhana saja, bukan toilet permanen" Katanya 

Ditempat yang sama Ishal Junaedi mengatakan "Saya pengawas Kecamatan Leuwiliang, spesifikasinya binaan gugus 9 dan 7. Hari ini saya, mengunjungi acara kenaikan kelas dan perpisahan SDN Purasari 01. Saya selaku pengawas sekolah berharap kepada warga sekolah Purasari 01 ini di tahun ajaran yang akan datang lebih meriah lagi.

"Saya mengharapkan, kedepannya SDN Purasari 01 adalah sekolah pilihan masyarakat setempat. Apalagi sekarang sistem zonasi, jadi lebih meningkat lagi dan dapat dukungan dari masyarakat. Diantaranya wilayah yang ada disini menyekolahkan anaknya ke Purasari 01. Untuk lulusan tahun 2021/2022 untuk bisa dilanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi, jangan sampai berhenti. Karena pemerintah sudah memprogramkan sekolah wajib 12 tahun, minimal sampai SMA atau SMK.

Lebih Lanjut Dia "Seperti yang saya jelaskan, 5 tahun 6 bulan itu bisa saja masuk ke SD melalui kelebihan yang dimiliki, artinya dia memiliki pertumbuhan yang lebih dari teman-temannya. Kemudian kemampuan IQ-nya sudah keliatan, itu bisa masuk ke SD dan bisa diterima. Tetapi harus dibuktikan dari surat keterangan dokter bahwa anak itu memang layak masuk SD atau mungkin bisa dari keterangan RT atau RW setempat. 

"Sebenarnya umur dibawah 6 tahun tidak bisa. Tetapi kalau orang tua memaksakan untuk mau anaknya ke SD berumur sekitar 5 tahun 6 bulan, harus ada persyaratan seperti keterangan di awal. Per tanggal 1 Juli 2022 itu umur 6 tahun lebih 1 hari sudah bisa diterima. Maksimal 7-12 tahun bisa diterima,  jika umur 12 tahun belum bersekolah itu juga bisa diterima." Jelasnya. Ishal Junaedi Pada wartawan.

Laporan : Adi Wijaya/ Aisyah Noviyanti.
BAROMETER INDONESIA NEWS (BIN.Net)
close