-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Rizky Gemilang (9 tahun) Crosser Cilik Asal Kabupaten Tangerang,, Terlibat Balapan dengan Pembalap Nasional

Saturday 27 November 2021 | 20:21 WIB Last Updated 2021-11-27T13:44:31Z
BAROMETER INDONESIA NEWS || Rizky Gemilang (9 tahun) crosser cilik asal Kabupaten Tangerang terlibat balapan dengan para Pembalap Nasional dalam ajang Kejurnas  (Kejuaraan Nasional) GTX Championship PowerTrack Seri1 yang berlangsung di sirkuit Langensari Banjar Patroman Sabtu (27/11/2021)

Rizky Gemilang Murid kelas IV SD Negeri VI Jatake Kabupaten Tangerang ini pun mengikuti kelas 65cc  Novice. Anak kedua dari Ridwan sapaan akrabnya (Ucok) 

Evi Vahlevi,  mengatakan" Ini Langkah awal yang baik dan Semoga ke depan akan lebih baik. Masih butuh proses panjang dan Latihan yg lebih intensif lagi agar bisa mencapai hasil lebih maksimal,” kata Evi Vahlevi, Kepala Mekanik Team INMOSS (Indy Motocross School). 

“Strategi kami dengan memberatkan perbandingan sprocket gear, karena karakter sirkuit ini agak licin karena Dry Race, bahkan ada beberapa lintasan yang tanahnya Hitam," bilang EVI Vahlevi, sang Kepala Mekanik.

"Jika perbandingan sprocket gear terlalu enteng, motor akan lebih sering sliding dan ini akan merugikan crosser,” bebernya

Evi menyebut, mencari bibit pembalap bisa ditentukan dari minat seorang anak akan dunia balap.

Sebenarnya mendidik Crosser cilik itu susah susah gampang. Yang penting anak tersebut bisa dikontrol agar disiplin dan cara memberitahu buat latihan fisik dan tekniknya harus lemah lembut. Jadi pelatihnya juga harus sabar," sebut kepala Mekanik team INMOSS motocross asal Tangerang Kabupaten tersebut.

Rizky Gemilang melakukan awalan yang baik di posisi Pertama saat bendera start dikibarkan. Namun memasuki tikungan pertama, dia terjebak pada kepungan crosser-crosser lain hingga tercecer di belakang. Namun secara konstan, Rizky mengejar satu demi satu pembalap hingga pada lap ke-7, posisinya sudah berada di posisi ke-5. Alhasil Rizky Meraih Podium Ke-4 Dan Ke-5 di dua Kelas 65cc SE (Spesial Engine)

"Hasil seri pertama Kejurnas GTX Championship PowerTrack Seri1 menjadi modal kuat untuk Saya dan INMOSS, dan ini akan menjadi tolak ukur kami untuk melakukan langkah selanjutnya. Masih banyak pelajaran yang harus dipetik hingga meraih mimpi tertinggi, menempatkan diri sebagai pembalap Indonesia yang beprestasi di ajang motocross kelas dunia,” ujar Rizky.

”Raihan sempurna di putaran Bandung Dan Bekasi Kemarin menjadi awal yang bagus untuk saya dan INMOSS. Tapi tentu tidak hanya berhenti disini. Kami akan terus coba meningkatkan performa untuk Banjar di seri pertama ini dan kedua Minggu depan. Tak lupa saya mengucapkan terimakasih kepada Kedua Orang Tua, tim, kru, dan semua yang telah mendukung saya,” Tutup Rizky.

Dede Kurnia
×
Berita Terbaru Update